Wednesday, May 7, 2008

Minum dari air sungai yang mengalir

Ada sebuah cerita...
Disebuah Universitas ternama di Inggris, ada seorang mahasiswa yang setiap sore berangkat menuju perpustakaan untuk mencari bahan skripsinya. Di samping jalan menuju perpustakaan ada rumah salah seorang Profesor yang menjadi dosen di Fakultasnya. Setiap kali melintas di sebelah rumah sang Profesor, kelihatan dari jendela ruang kerjanya lampunya hidup dan profesor kelihatan membaca-baca buku jurnal penelitian. Sepulang dari perpustakaan, masih kelihatan sang Profesor masih membaca-baca
buku. Kejadian itu berlangsung selama bertahun-tahun. Sang mahasiswa berpikir " Seorang profesor yang begitu pintar kok masih terus belajar?".
Hingga suatu saat kebetulan Sang Mahasiswa bertemu dengan sang Profesor. Sang Mahasiswa bertanya " Prof, anda seorang yang sangat pintar, kenapa masih belajar, belajar dan belajar? " Sang Profesor menjawab " Saya lebih suka mahasiswa minum air dari sungai yang mengalir dari pada minum dari kolam "...... it's you????


1 comment:

  1. Semakin berisi padi, semakin ia merunduk. Semakin banyak ilmu, semakin merasa kurang tahu ... . dan tidak merasa tahu segala sesuatu.

    ReplyDelete